Beberapa hari yang lalu computer di tempat temen lagi mengalami masalah yang cukup aneh, setiap memasukan alamat URL untuk browsing selalu keluar ke google.com. sampai akhirnya aku menemukan artikel ini di www.detikinet.com . Jadi sengaja artikel ini aku repost karena bermanfaat untuk di bagikan kepada yang lain kalau – kalau mengalami kejadian yang sama dengan komputer kawanku.
Sudah tak terhitung sudah berapa banyak virus yang dihasilkan sepanjang bulan November-Desember 2009. Rata-rata mempunyai daya sebar yang sangat cepat dan cukup merepotkan.
Virus W32/Smalltroj. VPCG menjadi salah satu program jahat yang wara-wiri di akhir tahun ini. Virus ini akan memblok akses ke beberapa website sekuriti dan website lain yang telah ditentukan dengan cara mengalihkan ke nomor ip 209.85.225.99 yang merupakan ip publik Google.
Jadi setiap kali user mencoba untuk akses ke website tertentu termasuk website security/antivirus, maka yang muncul bukan web yang Anda inginkan tetapi website www.google.com.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar